Uji Kompetensi Guru 2015
Uji Kompetensi Guru atau yang lebih dikenal dengan UKG merupakan evaluasi terhadap kualitas dan kemampuan guru indonesia yang akan dijadikan sebagai alat kontrol pelaksanaan penilaian kinerja guru. Selain itu juga sebagai tolak ukur dan landasan untuk menentukan materi dan pola pelatihan guru. Untuk tahun ini jika pada tahun sebelumnya hanya dilaksanakan oleh PNS, namun untuk tahun ini UKG akan dilaksanakan oleh semua guru baik itu PNS ataupun non-PNS.Seperti yang diberitakan akhir-akhir ini, bahwa pemerintah akan melakukan pengujian ulang kompetensi para guru Indonesia secara online dan rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 9 sampai dengan 27 November 2015, sedangkan untuk UKG offline digelar pada 24 November 2015 secara serentak di 156 sekolah di 10 provinsi.
Tujuan dari UKG sendiri adalah untuk memetakan kompetensi guru di setiap bidang atau mata pelajaran yang mereka ajarkan, alat kontrol pelaksanaan penilaian kinerja guru, serta menentukan materi dan pola pelatihan guru. Sesuai dengan yang telah dikatakan oleh Kasubdit Perencanaan Kebutuhan, Peningkatan Kualifikasi, dan Kompetensi Dirjen GTK Kemdikbud, Santi Ambarukmi bahwa "UKG tidak akan mengurangi tunjangan". Sehingga, beliau mengimbau kepada para guru agar tetap tenang dan rileks dalam menghadapi ujian tersebut.
Pelaksanaan UKG 2015
UKG 2015 dengan sistem online akan dilaksanakan pada daerah yang memiliki laboratorium komputer dan terhubung dalam jaringan intranet dan tentunya memenuhi persyaratan sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK) dan saat ini sudah lebih dari 4000 sekolah yang sudah terdaftar sebagai tempat yang layak untuk dilakukan uji kompetensi seperti yang telah dikatakan Santi Ambarukmi. Sedangkan sistem offline dilaksanakan pada daerah yang tidak terjangkau jaringan internet seperti contohnya daerah pedalaman diluar pulau Jawa. Dan pengawasan UKG online dilakukan operator yang bertindak sebagai admin. Operator ini sudah dilatih di masing-masing TUK.Untuk UKG online, soalnya berbeda-beda. Guru juga tidak boleh membawa apa-apa karena alatnya sudah disiapkan. Sedangkan pada UKG offline menurut informasi, usai ujian soal akan langsung dimusnahkan di hari yang sama, baik dengan alat pemotong kertas atau dengan dibakar.
Materi UKG 2015
Pada Uji Kompetensi (UKG) 2015 ini, terdapat 60 soal atau 120 soal dari 200 mata pelajaran tergantung mata pelajaran dan program keahlian yang harus dikerjakan selama 120 menit. Soal-soal tersebut akan disesuaikan berdasarkan latar belakang pendidikan, sertifikasi pendidik, dan jenjang pendidikan tempat guru bertugas.Untuk KKM sendiri Kemdikbud menarget 5,5 adalah nilai skor terendah, namun sekali lagi nilai tersebut tidak menentukan lulus atau tidak. Nanti dari hasil itu akan dikelompokkan menjadi 10 rentang nilai yang akan menentukan perlakuan untuk setiap kategori. Namun, dari kategori tersebut tetap tidak ada predikatnya, jadi benar-benar untuk memetakan saja, tutur Santi. Jadi para guru tidak usah khawatir dan tetap rileks serta tenang dalam mengerjakan soal UKG.
Untuk info materi dan kisi-kisi UKG silakan lihat di Kisi-kisi dan Materi UKG online 2015
Sedangkan untuk mengetahui status kita di UKG silakan baca juga Cara cek peserta Uji Kompetensi Guru 2015
Demikian informasi uji kompetensi guru 2015 semoga bermanfaat. Terima kasih telah membaca postingan ini, wassalam