Cara Mudah Menggunakan Mendeley saat Membuat Skripsi dan Tesis

Cara Menggunakan Mendeley saat Membuat Skripsi dan Tesis

DISCLAIMER : Bagi anda yang belum kuliah mungkin tidak akan paham tentang materi ini, jadi kami sarankan anda skip artikel ini, karena artikel ini dikhususkan bagi anda yang sedang membuat skripsi, tesis, atau bahkan membuat laporan penelitian yang membutuhkan referensi atau kutipan dari para ahli atau peneliti sebelumnya. Dan untuk menulis referensi tersebut diperlukan sebuah software yang dinamakan Mendeley yang akan kita bahas cara penggunaannya dalam artikel ini.

Mendeley merupakan alat / software bantu dalam memanajemen pustaka referensi. Referensi yang dimaksud adalah suatu pernyataan atau hasil penelitian peneliti sebelumnya tentang apa yang telah kita kaji untuk membuat skripsi, tesis atau suatu penelitian. Biasanya software ini dipakai oleh para mahasiswa atau peneliti untuk mengelompokkan, memanajemen, dan menyusun referensi-referensi tersebut sehingga kepustakaannya menjadi jelas. Disamping itu di situsnya sendiri, mendeley juga menyediakan berbagai macam referensi jurnal, seminar, buku dan lain-lain untuk kebutuhan laporan penelitian.

Jika kita sudah tahu fungsinya tentunya kita harus mengerti bagaimana menggunakannya, bukan? Nah kali ini saya akan mencoba membagikan bagaimana menggunakan mendeley dengan tutorial semudah-mudahnya, dan semoga gampang untuk dipahami.

Cara menggunakan Mendeley

Instal dan Cara mendapatkan Referensi Kutipan

  1. Pastinya silakan download dulu softwarenya di situs mendeley , Jangan lupa pilih yang sesuai dengan OS anda. Kemudian instal dan buat akun anda (wajib).
  2. Cara Menggunakan Mendeley
    Cara Menggunakan Mendeley
  3. Untuk mencari referensi bisa anda cari melalui google scholar atau di situs mendeley dengan Sign-in menggunakan akun yang sudah dibuat tadi.
  4. cara menggunakan mendeley
  5. Ketikkan sesuatu yang berhubungan dengan penelitian / skripsi / tesis anda di kolom pencarian mendeley tersebut.
  6. Di jendela hasil pencarian anda bisa memfilter hasilnya melalui menu kategori yang ada disebelah kiri. Silakan sesuaikan dengan kebutuhan anda. 
  7. cara menggunakan mendeley
    Saran saya ketika mendapatkan hasil silakan cari yang ada tulisan "View PDF", itu berarti file tersebut open access atau bisa dibaca atau di download file PDFnya.
    cara menggunakan mendeley
    Atau bisa juga anda klik salah satu hasil pencariannya, akan muncul disebelah kanan abstrak dari jurnal atau hasil penelusuran tersebut, sehingga anda bisa mengetahui apakah cocok dengan kajian pustaka yang anda cari. 
    cara menggunakan mendeley
    Disamping itu anda juga bisa mencari hasil yang berhubungan atau yang serupa dengan hasil pencarian tadi dengan mengklik menu "Related" diatas tulisan Abstrak
    cara menggunakan mendeley
  8. Sebagai tambahan silakan instal plugin Ms Word pada software mendeley yang akan membantu anda pada saat pengetikan di microsoft word.
  9. cara menggunakan mendeley

Memasukkan Hasil Referensi Kutipan ke Mendeley

  1. Buka aplikasi Mendeley yang sudah terinstal
  2. Untuk memasukkan file PDF yang sudah didownload tadi, silakan klik menu "Add" pada jendela software mendeley → kemudian cari file PDF nya → lalu klik open.
  3. cara menggunakan mendeley
  4. Biasanya meta dalam PDF yang kita download hasilnya tidak beraturan, untuk itu kita perbaiki dengan cara buka file PDFnya dengan mengklik file PDF yang sudah masuk ke Mendeley, nantinya akan muncul jendela dalam mendeley yang memuat isi dari file PDF tersebut, Kemudian silakan dicocokkan metadata yang ada disana termasuk Judul, Author, Tahun Penerbitan, Penerbit dll.
  5. cara menggunakan mendeley
  6. Jika metadata sudah dirasa tepat, maka file tersebut bisa dipakai pada Microsoft Word yang telah diinstal plug-in Mendeley

Pengeditan Metadata di Mendeley

Terdapat beberapa aturan dalam menuliskan daftar pustaka yang harus ada pada sebuah laporan / skripsi dan tesis. Diantaranya adalah judul, penulis, tahun penulisan, atau bahkan DOI jika anda membuat kutipan pada sebuah jurnal. Namun terkadang file PDF yang kita dapatkan dari download metadatanya agak amburadul. Tentu saja hal tersebut bisa diedit dengan mengedit metadata melalui software mendeley sehingga nanti ketika kita melampirkan daftar pustaka maka hasilnya akan otomatis. berikut adalah beberapa bagian yang wajib diperbaiki dalam metadata di software mendeley.

  1. Jurnal
  2. Untuk jurnal yang wajib diedit adalah pada type silakan pilih Journal Article, kemudian periksa dan ubah jika salah pada judul artikel, author, journal (nama jurnal), year, DOI jika ada, jika tidak ada DOI sertakan alamat website pada form Url.

    cara menggunakan mendeley
  3. Artikel di Web
  4. Terkadang kita juga mengambil kutipan dari artikel disebuah website. Untuk itu pada type silakan pilih Web page, kemudian periksa dan edit pada bagian Judul artikel, author, Proc Title, Year, Date Accessed (tanggal diakses), kemudian Url.

    cara menggunakan mendeley
  5. Buku
  6. Untuk type silakan pilih Book, kemudian periksa dan edit pada bagian Judul Artikel, author, year, page (jika ada), City, Publisher.

    cara menggunakan mendeley
  7. Seminar
  8. Pada type silakan pilih Conference Proceeding, kemudian periksa dan edit pada bagian judul artikel, author, proc title, year, city dan publisher.

    cara menggunakan mendeley
  9. Perundangan
  10. Untuk perundangan kita juga bisa jadikan kutipan, dengan cara pada type pilih Generic atau Statute, kemudian edit dan periksa pada judul artikel, author, publication, year, page (jika ada), bisa juga isi url nya jika mengambil dari internet.

    cara menggunakan mendeley

Sementara itu dulu, lain kali akan saya buatkan tutorial tentang bagaimana menggunakannya di microsoft word. Demikian tutorial cara mudah mengunakan mendeley saat membuat skripsi atau tesis. Biar lebih jelas nantinya jika saya sempat akan saya buatkan tutorialnya melalui youtube. Terima kasih telah menyepatkan diri untuk membaca artikel Agung Jaka Nugraha.

Cara Mudah Menggunakan Mendeley saat Membuat Skripsi dan Tesis